ENGLISH BAHASA INDONESIA 日本語
Elektrifikasi Rel Kereta dan Penggandaan Rel Jalur Utama, Jawa (Tahap 1)

Masa Pelaksanaan (Tanggal Penandatanganan L/A):
    13 Desember 2001

Lokasi Pelaksanaan:
    Jakarta, Jawa Barat

Jumlah Pinjaman:
    41.034 juta Yen

Institusi Pelaksana Proyek:
    Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Dept. Perhubungan

Kata Kunci Proyek:
Bantuan pembangunan jalur ganda rel kereta yang merupakan urat nadi jalur kereta Jabotabek untuk meningkatkan kapasitas transportasi dan efektivitas pengelolaannya

Garis Besar Proyek:
Proyek ini bertujuan meningkatkan kapasitas angkut dan efisiensi pengelolaan kereta dengan cara "menghapus" titik-titik persimpangan melalui penataan/pemisahan jalur dan/atau pembuatan jalur ganda di jalur utama kereta Jawa (jalur kereta jarak jauh) dan Jabotabek (jalur komuter kerja), di mana jalur kereta baik Jawa maupun Jabotabek tersebut saling tumpang tindih. Selain itu, proyek ini juga memperpanjang dan melakukan elektrifikasi jalur kereta antara Bekasi-Cikampek yang merupakan jalur komuter kerja. Dengan demikian jumlah penumpang pekerja yang menjadi komuter kereta akan meningkat dan dapat menyokong kesinambungan pertumbuhan ekonomi. Saat ini sedang dilakukan persiapan tender untuk pekerjaan konstruksi dengan material kayu.