Informasi Beasiswa & Pendidikan
|
Jakarta, 4 Maret 2016
Upacara Penandatanganan Proyek Bantuan Hibah LSM Jepang Tahun Anggaran 2015
Pada hari ini, telah diselenggarakan upacara penandatanganan kontrak pemberian dana hibah terkait sebuah proyek kerja sama dengan LSM Jepang antara Duta Besar Jepang untuk Republik Indonesia, Bapak Yasuaki TANIZAKI dan Wakil kantor Oisca di Indonesia, Bapak Yutaka NAKAGAKI. Bantuan Hibah Kerja Sama dengan LSM Jepang merupakan sistem pemberian dana oleh Pemerintah Jepang kepada LSM Jepang yang memiliki proyek pengembangan ekonomi dan sosial di negara/daerah berkembang.
1. | Nama Proyek: “Proyek Peningkatan dan Perbaikan Kehidupan Daerah melalui Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga (Fase 2)” |
2. | Organisasi penerima bantuan:Oisca |
3. | Jumlah bantuan: IDR 3,986,929,185 |
4. | Ringkasan Proyek:
Dari sebanyak 31,732 rumah tangga di Kecamatan Cikembar, separuh dari mereka tergolong dalam keluarga miskin (29,2% tergolong dalam keluarga miskin, 23,5% dalam keluarga semi-miskin (2011)). Proyek ini diadakan di Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, dan bertujuan untuk mendapatkan pengetahuan teknik untuk menghasilkan produk pertanian, produk olahan dan pengetahuan untuk memperbaiki kehidupan, mendapatkan ilmu untuk mengembangkan dan menjual produk pertanian serta produk olahan, menumbuhkan lembaga korporasi, serta memberdayakan ibu rumah tangga.
Dalam fase 2 dari proyek ini, dilakukan pemberian dukungan bagi masyarakat di daerah tesebut mendapatkan teknik pengolahan makanan, cara pengembangan dan penjualan produk pertanian serta produk olahan. Melalui pelaksanaan proyek yang telah ditandatangani kontraknya pada hari ini, diharapkan sebanyak 1,980 warga, yang terdiri dari 300 orang ibu rumah tangga dari 5 desa di Kecamatan Cikembar beserta keluarganya (300 rumah tangga, 1500 orang), 30 anggota lembaga korporasi beserta keluarganya (30 rumah tangga, 150 orang), mendapatkan pengetahuan untuk meningkatkan taraf hidup, mengetahui teknik menghasilkan produk pertanian dan mengolah makanan sehingga kehidupan masyarakat daerah tersebut dapat diperbaiki dan pendapatan mereka dapat ditingkatkan. |
 |
Keterangan foto: Duta Besar Tanizaki (kiri) bersama dengan Bapak Nakagaki, perwakilan OISCA, setelah penandatanganan kontrak |
|