Informasi, Kebudayaan &
|
Tokyo, 29 September 2018
Sehubungan dengan terjadinya gempabumi dan tsunami di wilayah pulau Sulawesi pada 28 September 2018, Y. M. Bapak Taro Kono, Menteri Luar Negeri Jepang mengirimkan ucapan simpati dan belasungkawa kepada Y. M. Ibu Retno Marsudi, Menteri Luar Negeri Republik Indonesia, yang isinya adalah sebagai berikut:
Pemerintah Jepang siap memberikan bantuan kepada Pemerintah Indonesia dalam bentuk apapun untuk penanganan dampak gempa tersebut. Ucapan belasungkawan saya yang sedalam-dalamnya juga disampaikan kepada seluruh keluarga korban yang meninggal dunia. Saya berdoa agar para korban bencana cepat sembuh serta tempat yang mengalami kerusakan akibat bencana cepat dipulihkan". |