Duta Besar Jepang untuk Indonesia● Kegiatan Duta Besar ● Kumpulan Tulisan Duta Besar ● Biografi Duta Besar Kanasugi Alamat & Nomor TeleponPetaJam Kerja & Hari LiburWilayah Kerja Konsulat Jenderal Jepang
|
Jakarta, 25 Mei 2023 Kunjungan Resmi Duta Besar Kanasugi ke Provinsi Sulawesi Utara dan Provinsi Sulawesi Selatan Dari tanggal 26 Februari sampai 2 Maret 2023, Duta Besar Jepang untuk Indonesia, Bapak Kanasugi Kenji, melakukan kunjungan resmi ke Provinsi Sulawesi Utara dan Provinsi Sulawesi Selatan.
Kunjungan ke Provinsi Sulawesi Utara Di Manado, Duta Besar Kanasugi melakukan kunjugan kehormatan kepada Wakil Gubernur Sulawesi Utara Steven dan bertukar pendapat mengenai berbagai proyek kerja sama terutama bidang energi bersih dan bidang kelautan dan perikanan di Provinsi Sulawesi Utara dan pembukaan rute penerbangan langsung Narita-Manado serta meminta dukungan bagi jaminan keamanan warga Jepang yang berlokasi di Provinsi Sulawesi Utara. Duta Besar Kanasugi juga melakukan kunjungan kehormatan kepada Kapolda Sulawesi Utara Irjen Setyo Budiyanto dan Pangdam XIII/Merdeka Mayor Jenderal TNI Alfret.
Selain itu, pada tanggal 27 Februari, Duta Besar Kanasugi berpartisipasi pada acara penyambutan Armada Latihan Pertama Pasukan Bela Diri Angkatan Laut (“Shimakaze” dan “Asagiri”) yang singgah ke Pelabuhan Bitung Provinsi Sulawesi Utara. Bersama para anggota Pasukan Bela Diri Angkatan Laut dan warga Jepang yang berada di Provinsi Sulawesi Utara, Duta Besar Kanasugi berziarah ke kuburan dan monumen orang Jepang serta Kuburan Peringatan Motoyama, dan meletakkan karangan bunga.
Pada kesempatan kunjungan ke Provinsi Sulawesi Utara kali ini, Dubes Kanasugi meninjau proyek Hidrogen Hijau yang dilakukan oleh Tokyo Electric Power di Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi Lahendong , pabrik pengolahan ikan tuna yang mengekspor tuna ke Jepang dan juga mengunjungi Universitas Sam Ratulangi serta bertukar pendapat dengan para pihak di setiap tempat.
Kunjungan ke Provinsi Sulawesi Selatan Di Makkasar, Duta Besar Kanasugi melakukan kunjugan kehormatan kepada Pj Sekda Provinsi Sulawesi Selatan Andi Aslam dan bertukar pendapat mengenai sektor kelautan dan perikanan, sektor pengembangan sumber daya manusia dan pembagunan IKN Nusantara serta meminta kerja sama bagi jaminan keamanan warga Jepang yang berada di Provinsi Sulawesi Utara. Duta Besar Kanasugi juga melakukan kunjungan kehormatan kepada Wakapolda Sulawesi Selatan Brigjen Chuzaini dan Kasdam XIV Brigjen TNI Dany Budiyanto.
Selain itu, Dubes Kanasugi mengunjungi Universitas Hasanuddin yang merupakan universitas terbesar di wilayah Indonesia Timur dan melakukan kunjungan kehormatan kepada Rektor Unhas Bapak Jamaluddin serta bertukar pendapat mengenai bidang pendidikan Jepang dan Indonesia. Dubes Kanasugi juga mengunjungi kampus Fakultas Teknik di mana 60% pengajarnya sudah pernah belajar di Jepang dan bertukar pendapat dengan Dekan Fakultas Teknik Bapak Prof Muhammad yang meraih S3 di Jepang.
Dubes Kanasugi juga meninjau komplek perindustrian Makassar di mana perusahaan Jepang saat ini mengembangkan usahanya dan mendapat informasi terkait situasi bisnis lokal dari para pebisnis di sana. Selain itu Dubes Kanasugi berkesempatan mencoba kopi Toraja yang baru dipanggang di toko kopi Toraja yang juga terkenal di Jepang.
|