Informasi, Kebudayaan &
|
Jakarta, 16 Desember 2005 1. Upacara peluncuran Proyek Pemulihan Urgen bagi Rekonstruksi Jalan Pantai Barat yang menghubungkan Calang dan Meulaboh di Aceh telah berlangsung pada tanggal 16 Desember 2005. Bantuan Hibah Jepang untuk Bencana Tsunami di Aceh sebesar14,6 miliar Yen (sekitar US$ 146 juta), dan sebagian dari jumlah bantuan tersebut dipergunakan untuk membiayai proyek ini. 2. Upacara peresmian pembukaan proyek ini telah diadakan di Meulaboh di Propinsi Nanggroe Aceh Darussalam pada pukul 09:00 pagi tanggal 16 Desember 2005, dihadiri oleh Bupati Aceh Barat, Drs. H. Nasruddin, M. Si, Bupati Aceh Jaya, Ir. Zulfian Ahmad, serta para pejabat dari Departemen Pekerjaan Umum dan dari Kedutaan Besar Jepang untuk RI. 3. Dengan proyek ini akan dibangun jalan di pantai barat antara Calang dan Meulaboh, yang mengalami kehancuran akibat gempa bumi dan tsunami yang melanda Aceh pada tanggal 26 Desember 2004. Tujuannya adalah mendukung kelancaran arus logistik bagi usaha-usaha rehabilitasi dan rekonstruksi yang berlangsung di sekitar lahan proyek. Selanjutnya proyek ini diharapkan memberikan kontribusi bagi pemulihan dan normalisasi kehidupan penduduk setempat secepatnya yang terpuruk pasca-bencana, khususnya di kawasan pantai barat Aceh. |